TERBITJABAR.COM |INDRAMAYU— Perayaan 1 Muharam 1447 H terlihat Suasana hangat dan penuh berkah menyelimuti halaman Komplek Griya Amal H. Suharto di Desa Pabean Udik, Kabupaten Indramayu, setiap hari Jumat, (27/6/2025).
Kegiatan sosial yang dikenal dengan nama Jumat Berkah ini telah menjadi agenda rutin, dipelopori oleh tokoh setempat, Haji Suwarto.
Puluhan warga dan jamaah masjid berkumpul sejak pagi untuk mengikuti kegiatan yang sarat nilai kemanusiaan tersebut.
Berbagai bentuk bantuan disalurkan bagi masyarakat sekitar maupun pendatang yang singgah di kawasan Blok Sawah Kembar, tempat berdirinya komplek amal ini.
Menurut Toip, salah satu jamaah masjid, kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian terhadap sesama.
“Ini sangat membantu warga yang membutuhkan. Setiap Jumat kami merasa seperti satu keluarga besar yang saling mendukung,” ujarnya.
Jumat Berkah, bukan sekadar program sosial, melainkan juga ruang silaturahmi antarwarga, mempererat hubungan sosial dan spiritual di tengah kesibukan kehidupan sehari-hari.
Dengan konsistensinya, giat ini telah menjelma menjadi simbol solidaritas dan kebajikan yang patut diapresiasi.
Reporter berita: Taufik H














